Profil Pendiri TikTok, Zhang Yiming

TikTok saat ini menjadi salah satu aplikasi yang sering diunduh dan digunakan oleh masyarakat. Aplikasi ini menawarkan kemudahan bagi penggunanya untuk bisa mengunggah video sekaligus melakukan transaksi penjualan melalui TikTok Shop. Sehingga, banyak orang yang membuat berbagai macam video baik untuk keperluan hiburan, edukasi, maupun bisnis di TikTok. Akan tetapi, tidak banyak pengguna TikTok yang mengetahui tentang sosok di balik aplikasi Viral TikTok. Lantas, siapakah yang menjadi pendiri TikTok?

Perkembangan aplikasi TikTok tidak terlepas dari peran seorang Zhang Yimin. Ia seorang miliarder dari China yang lahir pada tanggal 1 April 1983. Zhang Yimin menjadi milyarder setelah mendirikan perusahaan ByteDance pada tahun 2012. Perusahaan ByteDance merupakan perusahaan yang mengembangkan aplikasi TikTok. Suksesnya aplikasi TikTok ini membuat Zhang Yimin menjadi salah satu miliarder di dunia. Akan tetapi, pada tanggal 4 November 2021, Zhang Yimin memutuskan untuk mundur dari jabatannya sebagai CEO dari perusahaan ByteDance. Mundurnya Zhang Yimin yang merupakan pendiri aplikasi TikTok membuat aplikasi TikTok menuju babak baru.

Karir seorang Zhang Yimin dimulai saat ia mulai bekerja di beberapa perusahaan sebelum mendirikan ByteDance. Ia pernah bekerja di Kuxun sebagai seorang engineer. Di perusahaan tersebut, ia juga belajar tentang pemasaran produk serta back-end technology. Kemudian, ia juga sempat bekerja di Microsoft. Pengalaman kerja inilah yang membuat Zhang Yimin mampu mendirikan ByteDance dan mengembangkan TikTok menjadi salah satu aplikasi yang mendunia. Sebagai seorang pendiri aplikasi TikTok, Zhang Yimin memiliki tujuan untuk mengembangkan TikTok sebagai aplikasi yang diterima oleh masyarakat dunia. Selain itu, ia juga mengembangkan aplikasi lain seperti FlipChat dan Duoshan. Pada awal peluncuran TikTok, ia membuat peraturan bahwa semua pegawai senior di perusahaan untuk membuat TikTok. Sehingga, TikTok menjadi aplikasi yang familiar bagi masyarakat. Selain itu, perusahaan ByteDance juga membeli Musical.ly yang kemudian mulai diintegrasikan dalam TikTok sejak tahun 2016. Atas jasanya dalam mengembangkan aplikasi tersebut, Zhang Yimin menjadi salah satu 100 orang paling berpengaruh pada tahun 2019 menurut majalah Time.

By