Poin Penting Pengembangan SDM Melalui Leadership Coaching

Pemimpin, baik itu di level terendah hingga level tertinggi dari suatu perusahaan memiliki peran yang penting dalam menjalankan sendi-sendi usaha perusahaan. Oleh karena itulah, kualitas para pemimpin ini perlu terus menerus diasah sehingga mencapai kualitas yang diinginkan. Berikut ini ada 5 poin penting pengembangan SDM melalui Leadership Coaching.

Pemberdayaan

Program Leadership Coaching memberdayakan para pemimpin untuk melakukan pekerjaan yang luar biasa. Coach akan berusaha membangun hubungan yang menguntungkan dan mengungkap kekuatan serta kelemahan tersembunyi dalam diri pemimpin. Tujuan tertentu akan dibuat untuk memungkinkan para pemimpin menunjukkan kelebihan mereka dan melacak kemajuan kerja mereka.

Sesi-sesi tertentu seperti sesi reflektif dengan coach memberdayakan seorang pemimpin untuk sepenuhnya mengenali peningkatan mereka dan menghargai pekerjaan yang telah mereka lakukan untuk memenuhi tujuan tersebut.

Membuka Wawasan Baru

Para pemimpin mendapatkan perspektif baru tentang tanggung jawab sehari-hari dari coach mereka. Coach akan mendorong mereka untuk mundur sejenak dan memikirkan hal terbaik yang dapat mereka lakukan di tengah-tengah tantangan yang ada. Bersama-sama, mereka menemukan wawasan baru tentang reaksi pemimpin dengan menganalisa masalah dan membuat rencana untuk situasi serupa di masa depan.

Mengajak Untuk Berpikir Bebas

Leadership coaching berusaha untuk mengurangi pemikiran sempitdan terbatas dalam diri para pemimpin organisasi. Coach akan mendorong pemimpin untuk membuka pola pikir mereka dan mempertimbangkan sudut pandang lain dengan mengajukan pertanyaan yang membangun. Ini menguntungkan pemimpin untuk mengembangkan pemikiran yang lebih luas dan mendorong kepemimpinan yang lebih fleksibel.

Di era modern seperti sekarang ini, kepemimpinan yang fleksibel menjadi  “kebutuhan bisnis” karena memungkinkan pengambilan keputusan yang cepat, kreatif, dan tepat kendati bawah tekanan.

Peningkatan Kinerja

Menargetkan coaching ke area masalah pemimpin membuat perbedaan besar dalam sikap dan kemampuan. Coaching memungkinkan pemimpin untuk belajar dan menerapkan teknik kepemimpinan baru yang disesuaikan dengan kelebihan pemimpin.

Upaya Peningkatan Komunikasi

Mengikuti Leadership Coaching memungkinkan para pemimpin untuk menyadari bahwa komunikasi mereka tidak selalu sejelas seperti yang mereka pikirkan. Coach akan menyoroti bidang komunikasi yang perlu ditingkatkan dan melatih bidang tersebut dengan pemimpin. Coach juga dapat mengajari para pemimpin bagaimana berkomunikasi dengan individu dari berbagai tipe kepribadian, budaya, atau usia yang berbeda.

Keterampilan komunikasi yang baik memungkinkan orang untuk terhubung satu sama lain.  Seorang coach yang dapat membimbing seorang individu untuk berkomunikasi secara efektif akan meningkatkan kredibilitas dan kemampuan kepemimpinan mereka secara keseluruhan.

Kelima poin penting tersebut tentu saja akan tercapai apabila Anda mempercayakan program latihan atau trainingnya kepada coach yang tepat. Sebagai rekomendasi, Coach Indra Dewanto adalah coach yang sudah berpengalaman dalam peningkatan kepemimpinan di berbagai perusahaan multinasional.  Hal ini dibuktikan oleh jam terbang yang tinggi dan kepercayaan yang telah diberikan.

Apabila Anda ingin mendapatkan perubahan yang berarti dalam perusahaan Anda, mulailah dengan pemimpinnya. Dan salah satu upaya untuk merubah pemimpin agar lebih baik adalah dengan leadership coaching atau leadership training, yang programnya ditawarkan oleh Coach Indra Dewanto. Kunjungi situs resminya untuk informasi lengkapnya.

By