Begini Cara Mengembalikan Akun Twitter yang Ditangguhkan dengan Mudah!

Akun Twitter tidak bisa dibuka atau tidak bisa digunakan untuk melakukan aktivitas seperti biasanya? Bisa jadi akun Twitter tersebut sedang ditangguhkan. Tetapi dengan cara mengembalikan akun Twitter yang ditangguhkan, akun dapat kembali normal.

Sebagaimana media sosial lain, Twitter juga memiliki aturan-aturan yang harus dilakukan oleh penggunanya. Peraturan ini dibuat agar para pengguna menjadi aman dan nyaman saat menggunakan Twitter. Jadi tidak heran bila terdapat pelanggaran maka akun dapat ditangguhkan.

Penyebab Akun Twitter Ditangguhkan

Ada beberapa penyebab yang membuat akun ditangguhkan oleh Twitter. Beberapa permasalahan tersebut membuat pengguna tidak mengakses akun yang dimiliki. Berikut beberapa penyebabnya:

  • Akun terdeteksi melakukan aktivitas bot atau spam.
  • Ada aktivitas mencurigakan dalam akun.
  • Aktivitas yang melanggar kebijakan Twitter.

Cara Mengembalikan Akun Twitter yang Ditangguhkan

Tak perlu cemas saat mendapati akun Twitter ditangguhkan. Hal ini bisa saja terjadi karena ketidaksengajaan atau karena penyebab lainnya namun konsekuensinya tak akan lama. Bahkan jika terbukti melakukan pelanggaran berat, pengguna bisa mengajukan permohonan pemulihan pada Twitter seperti berikut:

1. Aktifkan Akun yang Ditangguhkan

Saat akun ter-suspend, cobalah untuk login ulang dan verifikasi nomor HP. Biasanya pada kasus ini disebabkan karena akun dicurigai sebagai bot atau spam. Berikut langkah-langkah untuk mengaktifkan kembali akun:

  • Login akun seperti biasanya.
  • Verifikasi menggunakan nomor HP.
  • Masukkan kode verifikasi ke kolom yang disediakan.
  • Verifikasi halaman reCaptcha.
  • Selesai, akun Twitter dapat digunakan seperti biasa.

2. Tindaklanjuti Laporan Akun Spam

Beberapa kasus juga dapat mengakibatkan akun dinonaktifkan sementara karena telah dilaporkan spam atau terdapat penyalahgunaan. Dengan begitu, pengguna tidak bisa melakukan aktivitas normal pada akun. Seperti halnya, mengunggah cuitan atau berkomentar.

Maka dari itu, walaupun bisa melakukan login pengguna tetap tidak bisa berinteraksi. Bila masalah ini terjadi, Twitter akan meminta verifikasi informasi dari pengguna. Jadi pengguna harus mengisikan data diri dengan baik sebelum melakukan aktivitas dalam akun Twitter.

3. Ajukan Permohonan di Pusat Bantuan

Bila aktivitas login dan opsi pelaporan tidak bisa membantu. Maka satu-satunya cara adalah dengan mengajukan permohonan pemulihan pada Twitter. Ini tahapan-tahapannya yang bisa dilakukan:

  • Buka Twitter dan login dengan akun yang ditangguhkan.
  • Coba lakukan aktivitas seperti biasa.
  • Bila muncul pop-up “Ditangguhkan” maka pilih opsi Kunjungi Twitter.com.
  • Maka pengguna akan diarahkan ke halaman Pusat Bantuan (Help Center) Twitter.
  • Cari dan pilih tautan “File an appeal”.
  • Lalu, pengguna akan sampai pada halaman “Appeal an account suspension…” dan pilih login.
  • Login akun seperti biasa.
  • Setelah berhasil, pengguna akan kembali ke halaman “Appeal an account suspension…”.
  • Di opsi “Where are you experiencing this issues?” pilih perangkat yang digunakan.
  • Pada kolom “Description of problem” tulis permasalahan yang terjadi.
  • Isi data diri lengkap dan klik Continue.
  • Verifikasi reCaptcha.
  • Selesai, cek e-mail selalu untuk melihat balasan dari Twitter (dapat selesai dalam beberapa menit, jam, atau hari).

Itulah cara mengembalikan akun Twitter yang ditangguhkan dengan mudah dan cepat. Namun sebelum itu, identifikasi permasalahan yang mengakibatkan akun ter-suspend dengan membaca informasi di atas. Simak informasi terbaru dengan mengunjungi pasca-uinsuska.id dan situs terpercaya lainnya.

By